Lemhannas RI Selenggarakan Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan bagi PT. Pertamina Group Angkatan III dan PT Pertamina Training & Consulting

Kedeputian Bidang Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan Lemhannas RI menyelenggarakan Upacara Pembukaan Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan bagi PT Pertamina Group Angkatan III Kolaborasi Lemhannas RI dan PT Pertamina Training & Consulting Tahun 2024 di Ruang Konstitusi, Lemhannas RI, pada Senin (29/7). Kegiatan tersebut mengangkat tema “Mewujudkan Ketahanan Energi Melalui Kepemimpinan Berbasis Nilai-Nilai Kebangsaan yang Bersumber Dari Empat Konsensus Bangsa”.

Kegiatan tersebut resmi dibuka oleh Sekretaris Utama (Sestama) Lemhannas RI Komjen Pol Drs. R. Z. Panca Putra S., M.Si. Dalam sambutannya, Sestama Lemhannas RI menyampaikan bahwa Lemhannas RI didirikan untuk menjadi sebuah lembaga yang bisa menjaga ketahanan nasional bangsa Indonesia, dengan latar belakang suku, agama, ras, dan golongan yang tersebar dari Sabang sampai Merauke.

“Maka disini dibentuk karakter bangsa yang bisa terus terpelihara untuk menjadi sebuah bentuk ketahanan nasional bangsa Indonesia,” kata Sestama Lemhannas RI. Rasa terima kasih dan penghargaan disampaikan oleh Sestama Lemhannas RI kepada PT Pertamina Training & Consulting yang sudah memercayakan dan berkenan menjalin kerja sama serta kolaborasi dengan Lemhannas RI untuk menyegarkan kembali nilai-nilai kebangsaan di lingkungan Pertamina Group.

Pemantapan nilai-nilai kebangsaan, lanjut Sestama Lemhannas RI, menjadi hal yang sangat penting dalam mewujudkan ketahanan nasional bangsa Indonesia. Di dalamnya, termasuk dalam hal mewujudkan ketahanan di bidang energi bangsa Indonesia. Kegiatan tersebut disusun dalam model pelatihan dalam rangka meningkatkan dan menyegarkan kembali pemahaman akan pentingnya nilai-nilai wawasan kebangsaan yang harus tetap tertanam dalam setiap insan Pertamina Group dalam menjalankan tugasnya.

Melalui pelatihan ini, para peserta diharapkan memiliki semangat dan kompetensi yang tinggi serta pemahaman yang kuat terhadap nilai-nilai kebangsaan yang bersumber dari empat konsensus dasar bangsa, yaitu Pancasila, Undang-Undang Dasar RI 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), dan Bhinneka Tunggal Ika. “Pada akhirnya akan terwujud karakter bangsa yang menjadi program prioritas nasional pada setiap insan Pertamina, khususnya untuk ikut serta mewujudkan Indonesia emas 2045,” ujar Sestama Lemhannas RI.

Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut, peserta akan dibekali dengan berbagai materi, seperti wawasan nusantara, ketahanan nasional, kewaspadaan nasional, kepemimpinan nasional, literasi digital, pengantar nilai-nilai kebangsaan dan sejarah perjalanan bangsa, pembangunan karakter bangsa melalui revolusi mental, dan lainnya.

Lebih lanjut, Sestama Lemhannas RI menyampaikan kondisi dunia terus berubah dengan cepat. Perubahan cepat tersebut diakibatkan perkembangan geopolitik, baik yang dilatar belakangi oleh konflik antara negara, kemajuan teknologi, perkembangan ekonomi dan meningkatnya kebutuhan sumber energi yang menopang kehidupan manusia. “Perkembangan lingkungan strategis tersebut tentu perlu menjadi perhatian bagi kita semua, khususnya bagi Bapak/Ibu sekalian sesuai dengan perannya masing-masing sebagai bagian dari perusahaan yang bergerak di bidang human capital dan consulting pada BUMN yang bergerak di bidang energi,” tegas Panca Putra.

Kegiatan pemantapan nilai-nilai kebangsaan tersebut akan dilaksanakan selama tujuh hari mulai tanggal 29 Juli hingga 4 Agustus 2024. Sestama Lemhannas RI berharap, peserta Pertamina Group dan PT Pertamina Training & Consulting dapat memanfaatkan kegiatan sebaik-baiknya dengan mengikuti seluruh rangkaian kegiatan secara saksama, melakukan tukar pendapat, serta diskusi secara komprehensif terkait berbagai permasalahan bangsa.

Presiden Direktur PT Pertamina Training & Consulting Muhammad Shabran Fauzani turut hadir dalam acara tersebut. Muhammad Shabran mengatakan tujuan pelatihan pemantapan nilai-nilai kebangsaan tidak lepas dari peran strategis yang ditanam dalam memahami isu global yang selaras dengan isu nusantara. Ditegaskan juga oleh Muhammad Shabran sebagai individu dan profesional harus turut berkontribusi menjaga pertahanan bangsa melalui sikap nasional dengan menjunjung tinggi empat konsensus dasar bangsa.

Turut hadir dari Pertamina Group, Komisaris Utama PT Pertamina Training & Consulting Amir Faisal, SVP Human Capital Management PT Pertamina Persero Saptiadi Nugroho, Direktur Operasi dan pemasaran PT Pertamina Training & Consulting Yudi Somantri dan Direktur Keuangan PT Pertamina Training & Consulting Kurnia Pinayungan. (SP/CHP)